Sudah dilihat 156 Kali, Hari ini saja ada 2 Kali dilihat
Samarinda, Prediksi.co.id- Mata pelajaran Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau yang biasa kita sebut P5 merupakan salah satu inovasi dalam kurikulum merdeka yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila kepada pelajar.
Hal ini diimplementasikan oleh SMA Negeri 16 Samarinda dalam bentuk Pemilihan Ketua Osis yang dilaksanakan dengan bekerja sama oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Samarinda.
Kepala sekolah SMA Negeri 16 Samarinda, Abdul Rozak memberikan penjelasan bahwa pelaksanaan kegiatan Pemilihan Ketua Osis yang bekerja sama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) ini sudah dilakukan sejak tahun lalu.
“Sebenarnya tahun lalu juga sudah memakai sistem seperti ini tapi tidak Se-booming sekarang”, ucapnya saat dijumpai di Ruang Kepala Sekolah SMA Negeri 16 Samarinda. Pada Senin, 25 September 2023
Total ada 3 calon pasangan Ketua Osis SMA Negeri 16 Samarinda yang sudah menyampaikan visi dan misi mereka masing-masing.
“Kita tadi ada 3 pasang calon dan semuanya sudah beberapa minggu lalu menyampaikan visi dan misi, sudah mengikuti uji publik didepan bapak dan ibu gurunya, kemudian juga ada pembekalan dari KPU”, ungkapnya.
Adapun persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon Ketua dan Wakil Ketua Osis, yaitu Ketua Osis harus berasal dari kelas 11 dan untuk Wakil Ketua Osis harus berasal dari kelas 10.
Pemilihan Ketua Osis dilaksanakan secara rahasia dan tertutup. Pada saat pemilihan juga akan ada panitia pemilihan dan tata cara pencoblosan yang sudah tertera pada Standar Operasional Prosedur atau SOP.
“Tentu pada saat pemilihan nanti akan ada panitia pemilihan dan tata cara pencoblosan itu ada di SOP peraturan”, ujarnya
Abdul Rozak sebagai Kepala Sekolah SMA Negeri 16 Samarinda juga berharap kepada calon yang terpilih untuk bisa merangkul calon-calon yang tidak terpilih dan membangun SMA Negeri 16 Samarinda bersama-sama. (Lil/Di)