Pemkot Samarinda Latih Relawan Pemulasaran Jenazah Covid – 19 Untuk Kecamatan

Sudah dilihat 240 Kali, Hari ini saja ada 2 Kali dilihat

SAMARINDA, SSCNews – Membantu tenaga kesehatan maupun tim Satgas Covid – 19 yang telah kewalahan dan terus berjuang, Pemerintah Kota Samarinda melakukan antisipasi untuk membantu nakes di rumah sakit. Salah satunya dalam segi pemulasaran jenazah Covid – 19. 
Pemkot Samarinda memberikan pelatihan pemulasaran melalui tim RSUD AW Syahranie kepada relawan dari 10 kecamatan Kota Samarinda yang dilakukan pada Sabtu (17/07/2021) di Aula Kecamatan Samarinda Ilir di Jalan Marsda A Saleh. 
Camat Sambutan, Joshua Laden, mengungkapkan, terdapat 54 relawan yang mengikuti pelatihan tersebut. Diantaranya, 24 relawan Samarinda Ilir, 16 relawan Samarinda Ulu, dan 14 relawan Sambutan. 
“Unsur yang tergabung dalam pelatihan meliputi masyarakat umum dan rata-rata adalah yang memang biasa memandikan jenazah disetiap wilayah masing-masing,” katanya diwawancarai melalui telepon. 
Pelatihan berbentuk pemberian edukasi teori terkait tata cara pemakaian APD dan melepasnya, serta pelatihan praktek langsung tata cara pemulasaran jenazah Covid – 19 yang benar. 
Pelatihan pemulasaran ini diperuntukkan bagi pasien Covid – 19 yang meninggal dunia saat melakukan isolasi mandiri (isoman). Sehingga, tak perlu melakukan antrian atau pengantaran ke RSUD AW Sjahranie untuk dilakukan pemulasaran. Relawan tiap kecamatan siap dalam membantu. 
“Intinya sekarang karena rumah sakit kita kewalahan dan juga ada beberapa kasus isolasi mandiri (isoman) yang meninggal di lapangan, pelatihan itu juga untuk membantu pusat pemulasaran yang ada saat ini,” jelas Joshua. 
Sebelumnya, Wali Kota Samarinda Andi Harun telah memberikan antisipasi agar kegiatan pemulasaran tidak difokuskan ke RSUD AW Sjahranie. Sehingga, pihaknya memberi solusi agar bisa lebih efektif dan efisien. 
“Kita gerak cepat untuk melakukan distribusi tenaga pemulasaran di tiap kecamatan,” pungkasnya.(sscn/Disya/dil)